GemilangNews,MAGELANG – MarimakanFest, event kuliner tahunan yang rutin diselenggarakan sejak tahun 2020, kini hadir kembali di Desa Tuksongo, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang. Event yangenggabungkan antara kuliner, musik dan seni yang diselenggarakan oleh Nusantara Kreatif dibuka secara resmi di Balkondes Desa Tuksongo, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, 16/09/2023.

Camat Borobudur, Subiyanto memberikan apresiasi kepada Nusantara Kreatif dan Kepala Desa Tuksongo yang telah menginisiasi masyarakat khususnya generasi muda ikut menjadi panitia event MarimakanFest.

Terkait Event MarimakanFest ini menurut Subiyanto, Pemerintah Kecamatan Borobudur mendukung penuh pembangunan masyarakat Desa Tuksongo terutama mengenai kemandirian dalam pengelolaan atraksi wisata.

“ Bumdes Tuksongo merupakan penghasil PAD terbesar ke-2, harapannya untuk membangun sebuah kemandirian karena pada dasarnya kedepan konsep-konsep desa akan menjadi desa mandiri. Desa yang ada di Borobudur adalah desa wisata salah satu yang menjadi catatan saat mengembangkan wisata seperti akses, layanan, dan atraksi,” katanya.

Disampaikan Subiyanto, perlahan namun pasti dapat dilihat geliat pemberdayaan dari kegiatan atraksi seperti Marimakanfest, sehingga kesejahteraan dan perekonomian masyarakat akan terangkat, khususnya di Desa Tuksongo.
Menurutnya, MarimakanFest sebagai wadah para Usaha Mikro kecil dan Menengah ( UMKM) membangkitkan roda perekonomian dan mendukung pertumbuhan UMKM yang ikut berkontribusi dalam memperkuat pariwista lokal.

Sementara Founder Marimakanfest Rony Enzee Alfian mengatakan, pameran kuliner di MarimakanFest melibatkan 200 warga desa dalam kepanitiaan sebagai perwujudan pemberdayaan masyarakat. Stand tersebut diisi oleh 75 usaha kuliner tradisional dan kekinian dari UMKM Magelang dengam konsep pedesaan. Selain itu MarimakanFest juga akan diisi pentas musik dan kesenian serta penampilan artis ibu kota seperti J.Rocks dan Feby Putri.

“ Marimakanfest ini merupakan yang ke empat kalinya ditahun ini, dan berkesempatan juga hadir di Desa Tuksongo, Harapan kami event ini bisa maksimal dan berkontribusi dalam pengembangan atraksi wisata di Desa Tuksongo “ kata Rony.
Disampaikan Rony, MarimakanFest diadakan pada 16 – 17 September 2023 di Balkondes Tuksongo Borobudur. Disediakan dua panggung pentas musik, Pameran Seni Rupa, serta highlight yang akan menghadirkan Simfoni Desa Orkestra.

Kepala Desa Tuksongo, Muhammad Abdul Karim berharap, event Festival Kuliner seperti MarimakanFest bisa terus berlanjut di Desa Tuksongo.

“ Saya Mengapresiasi Nusantara Kreatif dan masyarakat Tuksongo yang berani menjadi panitia event secara mandiri, dan akan menjadi pembelajaran kami untuk mendapatkan pengalaman dalam melaksanakan event,” kata Muhammad Abdul Karim.(Andien)

By Andien

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Open chat
1
Kita lagi ada Program Acara keren sekarang. Gabung yuk lewat WhatsApp!