GemilangNews,MAGELANG – Perayaan Hari Wayang Nasional di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, dimeriahkan dengan pagelaran wayang kulit semalam suntuk dengan menampilkan 3 dalang anak dan remaja di Kabupaten Magelang. Pentas ini diadakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Magelang bertempat di Pendopo Kantor Kecamatan Muntilan 18/10/2023.
Selain untuk memperingati hari wayang nasional juga sekaligus dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 2023.
Dalam Sambutan Bupati Magelang Yang diwakili Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Magelang Slamet Ahmad Husein mengatakan bahwa pagelaran ini dalam rangka untuk merayakan Peringatan Wayang Dunia sekaligus Peringatan Hari Pahlawan, memberikan kesempatan bagi semua untuk merenungkan peran penting dan nilai-nilai yang diwariskan oleh dua peristiwa berbeda namun memiliki makna mendalam bagi budaya dan sejarah .
‘’Wayang merupakan seni tradisional yang kaya akan makna dan warisan budaya, memainkan peran penting dalam memperkaya kehidupan dan keberagaman masyarakat kita.Wayang bukan hanya sekadar hiburan, tetapi juga merupakan cerminan kearifan lokal dan sekaligus jendela ke dalam sejarah dan budaya suatu bangsa. Lewat tokoh-tokoh wayang yang megah, kita dapat melihat kebijaksanaan nenek moyang kita dan mendalami akar-akar kebudayaan yang mengakar kuat dalam bumi ini,’’Jelasnya
Lebih Lanjut Ahmad Husein mengatakan Hari Pahlawan adalah saat kita menghormati dan mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang dengan gagah berani demi kemerdekaan dan kebebasan Negara.
‘’ Mereka adalah tokoh-tokoh yang berkorban untuk melindungi dan memperjuangkan hak-hak rakyat. Peringatan Hari Pahlawan mengajarkan kita untuk menghargai kebebasan dan tidak melupakan perjuangan mereka dalam mencapainya,’’ Katanya
Pagelaran Wayang Kulit menghadirkan dalang Anak Ki Rohman Hari DananJaya Fragman Lakon Brajadento Brajamusti dan 3 dalang remaja Ki Muhammad Noval Ardyansyah,Ki Tegar Yudha dan Ki Arman Nur Arifin dengan Lakon Gatotkaca Winisuda.(Dicky)